Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2025

LSM LIRA Desak DPRD Kota Probolinggo Tegas: Evaluasi CFD, Alih Fungsi Gedung Kesenian, Hingga Revitalisasi Alun-alun

Gambar
prolinknewsmedia.com PROBOLINGGO, LSM Lira Kota Probolinggo melontarkan kritik keras terhadap sejumlah kebijakan Pemerintah Kota Probolinggo. Kritik itu disampaikan langsung oleh Ketua LSM LIRA, Louis Hationa, dalam pertemuan dengan Wakil Ketua DPRD Kota Probolinggo, Santhi Wilujeng, Rabu (27/8/2025). Louis menegaskan, ada empat isu utama yang mendesak untuk ditindaklanjuti. Pertama, pelaksanaan car free day (CFD) di Jalan Suroyo yang menurutnya justru merugikan masyarakat. “Ekonomi mungkin bergerak, tapi bagaimana dengan hak jemaat gereja yang setiap Minggu kesulitan beribadah karena akses ditutup? Negara wajib menjamin kebebasan beragama, jangan sampai justru diganggu kebijakan seperti ini,” tegas Louis. Kritik berikutnya diarahkan pada rencana penggunaan Stadion Bayuangga untuk perayaan Hari Jadi Kota Probolinggo. Ia menilai, keputusan itu keliru dan berpotensi merusak fungsi stadion. “Stadion dibangun untuk olahraga, bukan untuk panggung seremonial. Pemerintah jangan sembarangan me...

Semarak HUT ke-80 RI, Warga RW 9 Kebonsari Kulon Gelar Tasyakuran dan Houl Pahlawan Bersama Tiga Pilar

Gambar
prolinknewsmedia.com PROBOLINGGO – Menyambut Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, warga RW 9 Kelurahan Kebonsari Kulon, Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo menggelar malam tasyakuran sekaligus Houl pahlawan pada Sabtu (16/8/2025). Suasana hangat penuh kebersamaan terasa sejak acara dimulai pada pukul 18.00 WIB. Kegiatan ini turut dihadiri oleh tiga pilar pemerintahan kelurahan, yakni Lurah Kebonsari Kulon Ikromi Wida Utama, Bhabinkamtibmas Aipda Ridho, serta Babinsa Serda Satiman. Kehadiran mereka di tengah masyarakat menjadi simbol sinergi antara pemerintah, TNI, dan Polri dalam menjaga kerukunan serta keamanan lingkungan. Acara diwarnai dengan sholawatan, doa Houl tahlil, hingga ramah tamah. Selain sebagai bentuk rasa syukur atas nikmat kemerdekaan, kegiatan ini juga menjadi momentum mendoakan para pahlawan bangsa yang telah berjuang demi tegaknya NKRI. Antusiasme warga terlihat jelas, mulai dari anak-anak hingga orang tua yang hadir dengan penuh kekompakan. Keber...

Grand Opening Fit Infinity Berlangsung Meriah, Wali Kota Makassar : Hadir Satu Lagi Fasilitas untuk Kesehatan Masyarakat

Gambar
prolinknewsmedia.com SULAWESI SELATAN, Ratusan pengunjung dari berbagai kalangan masyarakat di kota ini menghadiri hajatan megah bertajuk Grand Opening Fit Infinity yang berlangsung meriah di persimpangan Jl Sungai Saddang - Jl Sungai Walanea, area samping gedung pusat kebugaran terlengkap di Makassar tersebut, Minggu (17/8/2025) siang. Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin yang diwakili Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kota Makassar, Fadli Wellang dalam sambutannya menegaskan, kini hadir lagi satu fasilitas olahraga terlengkap yang tentunya sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh bagi masyarakat Makassar. Menurutnya, budaya olahraga gym ini sudah mengikuti gaya negara-negara maju. Gym di Indonesia dan khususnya di Kota Makassar sebenarnyà bukanlah sesuatu hal yang baru dalam dunia olahraga. Sebab banyak turnamen yang diadakan pastilah berkaitan dengan gym menyangkut fisik atlit. "Pemerintah Kota Makassar memberikan apresiasi terhadap kehadiran Fit Infinity dan diharap...

Komisi III DPRD Probolinggo Kritik Kekurangan Sumur Resapan dan Minimnya CSR PT Bromo Tirta Lestari (Alamo)

Gambar
prolinknewsmedia.com PROBOLINGGO, PT Bromo Tirta Lestari (BTL), produsen air mineral merek Alamo, mendapat sorotan tajam dari Komisi III DPRD Kabupaten Probolinggo. Kritik tersebut mencakup dua hal utama, yakni kewajiban pembuatan sumur resapan serta minimnya kontribusi program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) bagi masyarakat sekitar. Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Probolinggo, Mochammad Al Fatih, menyampaikan hasil monitoring dan evaluasi (monev) yang dilakukan pihaknya. Berdasarkan dokumen Upaya Pengelolaan Lingkungan dan Upaya Pemantauan Lingkungan (UKL-UPL), PT BTL seharusnya membangun sedikitnya 110 sumur resapan berkapasitas 10 meter kubik per unit. Namun, hasil pengecekan di lapangan menunjukkan jumlahnya masih jauh dari ketentuan. “Pihak Alamo sudah menyatakan siap, dan tahun ini berkomitmen membangun 10 sumur resapan sebagai langkah awal pemenuhan kewajiban,” ujar Al Fatih, Jumat (15/8/2025). Selain persoalan lingkungan, Al Fatih juga menilai pelaksanaan CSR perusahaan ...

Tiga Nyawa Melayang dalam Kecelakaan Dua Motor di Probolinggo

Gambar
prolinknewsmedia.com PROBOLINGGO, Suasana di Jalan Raya Sukapura, Desa Sepuhgembol, Kecamatan Wonomerto, Kabupaten Probolinggo, Sabtu (9/8/2025) malam, mendadak mencekam. Sekitar pukul 18.30 WIB, dua sepeda motor terlibat tabrakan keras yang berujung maut. Insiden bermula ketika sepeda motor Honda Supra tanpa pelat nomor yang dikendarai Moch. Sholihin (44) membonceng istrinya, Lilik Utaminingsih (42), melaju dari arah barat. Saat sampai di lokasi, Sholihin berniat membelokkan kendaraannya ke arah selatan. Namun pada saat yang sama, dari arah selatan melaju kencang sepeda motor Honda CBR N-3181-QQ yang dikendarai Rofiatul Roziqin (18). “Karena jarak yang terlalu dekat membuat kedua pengendara tak sempat menghindar. Benturan keras pun tak terelakkan, menghantam bagian depan Honda Supra yang ditumpangi Sholihin dan Lilik,” Terang Kanit Gakkum Satlantas Polres Probolinggo Kota  Aipda Muhammad Taufik. Ketiganya langsung dilarikan ke RSUD Moch. Saleh Kota Probolinggo dalam kondisi luka b...

Pengawasan Toko Miras di Kota Probolinggo, Tim Temukan Usaha dengan Izin Tak Sesuai

Gambar
prolinknewsmedia.com https://id.shp.ee/71c4j66?smtt=0.0.9 PROBOLINGGO, Pemerintah Kota Probolinggo kembali menaruh perhatian serius pada peredaran minuman beralkohol atau miras di wilayah setempat. Wali Kota dr. Aminuddin sebelumnya telah menegaskan komitmen ini dalam berbagai forum, termasuk saat berdialog dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI). Menindaklanjuti arahan tersebut, Tim Pengawasan Perizinan Berusaha bergerak menyisir sejumlah lokasi penjualan minol. Tim yang digawangi Dinas Penanaman Modal dan PTSP, Satpol PP, Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja, Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Perdagangan, serta Dinas Lingkungan Hidup ini memeriksa kelengkapan perizinan para pelaku usaha. Renny Noviani Annisa, Penata Kelola Penanaman Modal Muda DPMPTSP, mengungkapkan bahwa pengawasan terhadap penjual minol sudah menjadi agenda tahunan yang dibahas sejak awal tahun. “Kami sudah menentukan daftar usaha yang akan menjadi sasaran pemeriksaan. Penjual minol termasuk salah satu prioritas,” ujarny...

Temuan BPK RI "Berulang Tahun" Belum Di Tindak Lanjuti, Aktifis Sumatra utara ini Minta BK DPRD Kota Medan Panggil Sekwan

Gambar
prolinknewsmedia.com https://id.shp.ee/71c4j66?smtt=0.0.9 MEDAN, Jelang Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke - 80, Pitri NST, Aktifis  meminta Kepala Badan Kehormatan (BK) DPRD Kota Medan untuk memanggil Sekwan dan Anggota DPRD Kota Medan yang belum menindaklanjuti temuan Perjalanan Dinas Anggota DPRD Kota Medan "Sudah Ulang Tahun Temuan BPK RI, Ada apa Sekwan DPRD Medan AS masih duduk manis menikmati fasilitas wah dari pajak Rakyat ?, oleh karena itu kita minta BK  DPRD Kota Medan panggil Sekwan dan Anggota DPRD Kota Medan yang belum menindaklanjuti temuan BPK RI tersebut,  Jum'at (8/8/2025). Sebelumnya di beritakan, berdasarkan Informasi yang di himpun awak media Laporan Hasil Pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (LHP BPK RI) Nomor : 43.B/LHP/XVIII.MDN/05/2024 Tanggal 20 Mei 2024 bahwa ada sekitar Rp 2,2 Miliar yang hingga saat belum di tindak lanjuti oleh Sekretaris DPRD Kota Medan. Hitungan awak media Rp 2,2 Miliar yang hingga saat belum di tindak...

Gelar Reses, Imam Hanafi Banjir Aspirasi Dari Masyarakat Probolinggo, salah Satunya Usulan Terkait Penerangan Jalan Umum (PJU), Saat Itu Juga, Dewan Dari Partai banteng ini menelpon OPD terkait

Gambar
prolinknewsmedia.com https://id.shp.ee/71c4j66?smtt=0.0.9 PROBOLINGGO, Anggota DPRD Kota Probolinggo, Imam Hanafi, kembali menggelar reses ketiga, pada masa persidangan ketiga, tahun sidang 2024-2025, pada hari Rabu, 6/8/2025, malam. Kegiatan yang berlangsung di Kantor DPC PDI Perjuangan, Jalan Brantas 11 Kecamatan Kademangan ini, merupakan bagian dari program kerja legislator, untuk menyerap aspirasi masyarakat. Reses yang diadakan ini, dihadiri oleh tokoh masyarakat, warga, pengurus DPC, PAC, dan Ranting PDI Perjuangan kota Probolinggo, serta dihadiri oleh perwakilan Bawaslu setempat. Imam Hanafi, yang berasal dari Fraksi PDI Perjuangan dapil Wonoasih, mendapat sambutan hangat dari para peserta yang hadir.  Dalam sambutannya, politisi PDI Perjuangan itu, menegaskan komitmennya untuk terus mendengarkan suara rakyat, tidak hanya saat reses, tetapi juga dalam kesehariannya. "Ini adalah bagian kecil dari upaya menjaring aspirasi masyarakat. Sedangkan Di luar reses, kita turun ke jal...

Marsda Anumerta TNI Fajar Adrianto Gugur dalam Kecelakaan Udara, Dimakamkan di Kota Probolinggo

Gambar
prolinknewsmedia.com PROBOLINGGO, Kecelakaan tragis menimpa Marsma TNI Fajar Adrianto, perwira tinggi TNI Angkatan Udara yang pernah menjabat sebagai Kepala Pusat Penerangan TNI AU. Ia gugur dalam insiden jatuhnya pesawat latih milik Federasi Aerosport Seluruh Indonesia (FASI) di wilayah Ciampea, Bogor, Jawa Barat, pada Sabtu pagi (2/8/2025). TNI Angkatan Udara menganugerahkan kenaikan pangkat anumerta kepada Marsekal Pertama (Marsda) TNI Fajar Adriyanto menjadi Marsekal Muda (Marsda). Kenaikan pangkat ini diberikan sebagai bentuk penghormatan atas dedikasi dan pengabdian Fajar selama bertugas. Fajar gugur dalam kecelakaan pesawat latih Microlight Fixed Wing GT 500 milik Federasi Aerosport Seluruh Indonesia (FASI) yang terjadi di kawasan Ciampea, Bogor, Minggu (3/8/2025). Sebelumnya, belasan mobil mengiringi kedatangan jenazah Marsekal Muda (Marsda) TNI Anumerta Fajar Adriyanto di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Monyetan, Jalan Bengawan Solo, Kelurahan/Kecamatan Kademangan, Kota Probolingg...

Silaturahmi ke DPP AMI, Achmad Hidayat Tegaskan Komitmen Bersama Bangun Surabaya

Gambar
prolinknewsmedia.com (Pasca Demonstrasi, Achmad Hidayat dan DPP AMI Jalin Rekonsiliasi dan Kolaborasi) SURABAYA, Dalam semangat mempererat komunikasi dan menjalin hubungan baik, kader PDI Perjuangan Achmad Hidayat melaksanakan silaturahmi ke kantor Dewan Pimpinan Pusat Aliansi Madura Indonesia (DPP AMI) di Jalan Ikan Lumba-Lumba, Surabaya, pada Jumat (1/8) sore. Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Ketua Umum AMI, Baihaki Akbar, dan berlangsung dalam suasana yang akrab dan penuh rasa kekeluargaan. Pertemuan ini menjadi penting setelah beberapa waktu lalu AMI menggelar aksi demonstrasi di rumah dinas Ketua DPRD Kota Surabaya dan Kantor DPRD, terkait dugaan penyalahgunaan narkotika yang menyeret nama Ketua DPRD Surabaya, Adi Sutarwijono, serta Achmad Hidayat. Dalam kesempatan tersebut, Achmad Hidayat menyampaikan apresiasi kepada AMI atas peran aktifnya dalam menjalankan fungsi kontrol sosial terhadap berbagai dinamika yang terjadi di Kota Surabaya. "Saya menyampaikan terima ka...